Jelajah Cinta di Bumi Para Nabi Bersama Cheria Halal Holiday



Siapa nih yang suka traveling?
woaahh pasti banyak banget nih yang hobi traveling apalagi kaula muda. Dari keliling Indo sampe keliling dunia.

Nah dalam islam traveling dianjurkan lho guys, dengan traveling kita bisa banyak mengambil pelajaran, hikmah, pengalaman dan banyak lagi bahkan dengan traveling bisa menjadi sarana dakwah kita sebagai seorang muslim. Seperti halnya yang dilakukan Para Nabi pada zaman dahulu. Dan anjuran Traveling ada dalam ayat al-qur'an salah satunya di surat al-mulk ayat, yang berbunyi:

"Dialah yang menjadikan Bumi itu mudah bagi kamu maka berjalanlah di segala penjurunya dan makanlah sebahagian dari rezeki-Nya. dan hanya kepada-Nyalah kamu (kembali setelah) dibangkitkan."



Hmm, Jadi mau traveling kemana nih guys? Eropa, Korea, china, new zealand, Amerika?
Kalau aku ingin Jelajah cinta di bumi para nabi. Sudah menjadi impianku untuk dapat menjejaki sejarah dan napak tilas di tanah kelahiran dan tanah perjuangan para nabi. Mendekatkan diri pada Allah dan lebih mengenal panutanku Rasulullah dan para Nabi. Mimpi yang sampai sekarang kudekap dan ku sholawati tiap kali melihat ka'bah, melihat masjidil nabawi dan masjidil Aqso.

Tiga masjid yang memiliki keutamaan dan kemuliaan. seperti Sabda Rasulullah
"Tidak disarankan melakukan suatu perjalanan kecuali menuju tiga masjid, yaitu Masjid Al Haram (di Makkah), dan Masjidku (Masjid An-Nabawi di Madinah), dan Masjid Al Aqsha (di Palestina)". (HR. Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah Radhiyallahu 'Anhu)

Apa Aja Kemuliaan Masjidil Aqso?


Selain 2 masjid suci di kota Makkah dan Madinah yang memiliki begitu banyak kemuliaan dan keutamaan, Al Aqso di Palestina juga memiliki keutamaan. Masjid yang disebut dengan Baitul Maqdis ini adalah arah kiblat pertama sebelum akhirnya di pindah ke masjidil haram. Terdapat banyak sekali jejak sejarah islam di Masjid ini bahkan di kota suci palestina. Perjuangan Rasulullah, Nabi Allah, sahabat rasulullah dalam berdakwah dan membela Islam. Salah satunya peristiwa penting di Masjid ini, ialah peristiwa Isra' dan Mi'raj. 1 kali sahabat Sholat di Masjid ini akan mendapat pahala 500 kali lipat dari masjid lainnya. Ma sha Allah. ini dia haditsnya.

Keutamaan shalat di Masjidil Haram adalah seratus ribu kali shalat atas masjid selainnya. Shalat di masjidku ini (Masjid Nabawi) adalah seribu shalat. Sedangkan di masjid Baitil Maqdis adalah 500 kali lipat.” (HR. Al-Baihaqi di al-Sunan Al-Shughra, no. 1821 dan dishahihkan Al-Albani di Shahih al-Jami’, no. 4211)

Inilah salah satu alasan yang bikin raga ini terus kepingin bisa hadir di tiga masjid mulia ini bukan sekedar melihat dari balik layar komputer atau handphone. Aku yakin temen-temen semua juga memiliki keinginan yang sama betul apa betul?  In sha Allah, Allah akan langkahkan kaki kita ke tempat mulia ini Aamiin. Jelajah Cinta aku dan sahabat semua akan makin mengesankan dan ceria bersama  Cheria Halal Holiday.

Kenapa Harus Cheria Halal Holiday?

Sebagai seorang muslim traveler setiap perjalananku ke suatu tempat jangan sampai melupakan kewajiban dan adab-adab sebagai seorang muslim, Begitu juga kamu ya. Seperti melaksanakan sholat, mengkonsumsi makanan halal dan hal-hal lain yang berkaitan dengan syariat islam. Untuk itu aku benar-benar memilih Travel Agency, apalagi dizaman sekarang harus jeli dan teliti dalam memilih. Nah Cheria Halal Holiday hadir untuk memenuhi kebutuhan kita sebagai seorang muslim, selain kemudahan dalam melaksanakan ibadah juga kemudahan menemukan makanan halal walau menjelajah di negri non muslim sekalipun, tentunya juga kemudahaan dalam mendapatkan penginapan yang nyaman dan muslim Frinedly di negara yang baru kita singgahi, bahkan kita akan mendapat keluarga baru dari rombongan Tour poin plus Tour bersama agen Travel yaa... 

Pelayanan selama tour juga harus menjadi perhatian penting, dari keberangkatan hingga kita kembali ke tanah air. Kita tidak perlu khawatir karna Cheria Halal Holiday benar-benar memperhatikan kenyamaan peserta dengan Team Travel yang ramah, Fasilitas yang ramah muslim, perjalanan yang aman, pengalaman Travel dalam menceriakan para peserta tour, serta pelayan terbaik selama Tour. Apalagi aura positif yang diberikan disetiap perjalananya membuat keceriaan benar-benar terpancar. 


Selain itu Cheria Halal Holiday telah memiliki Izin. ini dia Legalitas PT Cheria Tour and Travel:

  • TDP 36/2014 Tanggal 7 Januari 2013 Dinas Pariwisata DKI Jakarta 
  • Member International Air Transport Association (IATA) dengan Nomor 15314132 
  • Izin Penyelenggara Ibadah Haji Khusus Madinah Iman Wisata Nomor 118 Tahun 2015
  • Izin Umroh Madinah Iman Wisata Nomor D/70/2015 Cabang Resmi Madinah Iman Jakarta
Dengan adanya legalitas perusahaan kita semakin aman dalam melaksanakan Tour kan. Masih belum puas? Cheria Halal Holiday juga telah mendapatkan penghargaan peringkat 3 terbaik  di 2 kategori:
1. Biro Perjalanan wisata Halal terbaik
2. Website Travel Ramah Wisatawan Muslim Terbaik

serta penghargaan Award Travel Supporting Tour Muslim China 2018 


Hmmm sudah semakin mantapp nikhhh jadi bagian peserta tour Cheria Halal Holiday ditambah jatuh cinta sama paket tournya dengan Itinerary yang bikin terpesona.

Oh ya temen-temen pasti bertanya-tanya Ko bisa ketemu Biro Travel yang ciamik ini? 
Nah jadi aku dari dulu tuh suka traveling nah nah karena aku kepingin travelingku ini bernilai ibadah alhasih cari sana cari sini ngulik sana ngulik sini ketemulah Travel yang benar-benar beda dari Travel lainnya karena benar-benar memberikan paket wisata halal bahkan di negara non muslim sekalipum plus ngajakin aku ke tempat-tempat menarik khususnya ke destinasi impianku. 

Paket-paket yang tersedia memang khusus banget untuk tour muslim dari tour domestik sampe international,  salah satunya Tour Jejak Rosul Tour yang benar-benar diidamkan. Menelusuri sejarah para nabi di tanah kelahiran dan perjuangannya yang membuat jutaan rindu menjelma. Bahkan kita bukan sekedar diajak untuk mengagumi keindahan Baitul Maqdis serta melaksanakan sholat di masjid pertama ini kita juga menelusuri napak tilas sejarah Para Nabi dan Sahabat-sahabatnya di Tiga Negara sekaligus. Wah Negara apa aja yaa??  

Jelajah Cinta Negri Piramida



Penjelajahan cinta dimulai dari Negri Piramida, kita diajak mengenang seorang Mufti besar Sunni Islam pendiri Mazhab syafi'i di makamnya, yaitu Abu Abdullah Muhammad Ibn Idris al-Shafi'i, dilanjutkan mengunjuki ikon dari Negri Mesir Pyramid dan Sphinx, Piramida yang merupakan kuburan yang dibangun oleh 100.000 pekerja. Waah luar biasa ya guys. 

Siapa nih yang kepingin liat mumi? hihi kalo inget mumi pasti pikirannya horor yaa. Tenang guys di Museum Egypt muminya gak hidup ko. Selain terdapat koleksi mumi, di museum ini ada banyak sekali peninggalan raja-raja mesir termasuk harta karun!! hmm ternyata harta karun yang dicari si bajak laut ada di museum ini ya wkwkw. 

City Tour Mesir bukan sampai situ aja guys kita juga diajak ke Masjid Al-Azhar, Husein Mousque tuk ziarah ke makam cucu Rasulullah SAW kemudia belanja di Khan El Khalili Bazaar, banyak banget pernak-pernik khas mesir seperti gelang, kalung, miniatur piramid, pashmina, dan banyak lagi yang bikin kamu kalap guys.

Puas berbelanja kamu bakal dimanjakan dengan makan malan diatas Nile Cruise yang membelah sungai Nil diiringi live musik dan tarian khas Mesir. uhhuyy Kenikmatan yang haqiqi yaa. Tentunya jamuan makan yang menggoyang lidah dan halal.

Perjalanan berlanjut menuju Alexandria mengunjungi makam Nabi Daniyal dan Lukmanul Hakim,  mengunjungi Masjid Mursi Abu Abas, Makam Imam Busriri, Makam Abu Darda yang merupakan sahabat Rasulullah SAW. Tak kalah mengagumkan adalah menikmati Indahnya pantai Alexandria dari Istana Montazah. Berasa Istana sendiri euy. City Tour Alexandria dilanjutkan ke perpustakaan Alexandria, melihat laut mediteranian dan terakhir ke Citadel Of Qaitbay.

By The Way temen-temen tau Gunung Sinai?

Ya, Gunung yang menjadi tempat nabi Musa AS mendapatkan wahyu berupa 10 perintah Allah SWT yang kemudian termaktub dalam kitab Taurat, Gunung yang menjadi saksi sejarah Islam di Mesir, Gunung inipun tersebut di dalam Al-Qur'an salah satunya di surat At-Tin. Untuk sampai di Gunung Sinai melalui perjalanan menuju  ST. Catherine melalui terusan Suez pemisah antara benua Afrika dan Asia, juga sebagai sumber devisa negara Mesir dengan melewati Terowongan Ahmad Hamdi dan melewati Uyun Musa yang merupakan 12 sumber air Nabi Musa, Kemudian melihat lokasi dimana Allah SWT menenggelamkan Raja Fir'aun di Laut Merah (berenang di laut ini kamu bakal terapung guys hihi)

Nah kita juga diajak daki gunung ini untuk melihat keindahan matahari terbenam setelah mampir di Patung Al Samiri dan Biara ST. Catherine. Dan berdoa di puncak gunung mengagungkan Allah SWT. Ma sha Allah luar biasa hamparan tumpukan gunung yang amat indahnya. Menyempatkan pula sholat di Masjid Al-Wadi Al-Muqaddas, tempat dimana Makam Nabi Harun dan Nabi Sholeh berada.

Jelajah Cinta di Baitul Maqdis


Apa yang kamu Bayangkan Saat Berada di Baitul Maqdis?

Entah mengapa ketika aku membayangkan berada di Baitul Maqdis, Masjid Al-Aqso dada ini bergetar hebat seperti halnya bayangkan saat berada di Masjid Nabawi dan Masjidil Haram. Haru yang tidak tertahankan. Ma sha Allah.

Sebelum sampai di Baitul Maqdis kita harus melakukan perjalanan menuju perbatasan Taba untuk proses imigrasi. selesai penyebrangan perbatasan kita akan diantar ke Bukit Zaitun dan sampailah di Masjid Al-Aqso. Masjid suci yang menjadi arah kiblat pertama umat muslim. Saksi sejarah perjuangan umat muslim, perjuangan Rasulullah, Nabi ya Allah, juga saksi kobaran jihad rakyat palestine. Merasakan kenikmatan Sholat yang mana memiliki banyak kemuliaan salah satunya pahala sholat 1 kali di Masjidil Aqso seperti Sholat 500 kali di masjid lain.

Di Kota Jerussalem kita juga diajak City tour ke Bathlehem mengunjungi Natibity Chruch, Masjid Omar  dan Kolam Salomo, Lanjut menuju Hebron dengan mengunjungi AL-Haram Al-Ibrahimi, serta kota tua dan melihat pemandangan dari kota Hebron. Kemudian terakhir yaitu mengunjungi Makam Nabi Yunus di kawasan Halhoul Village, sekitar 5km dari Kota Hebron.

Tidak kalah serunya berkunjung ke Dome of the Rock, MT. Olive, Salam El Farisi Mosque dan Bouraq Mosque. Dome of the Rock yaitu bangunan kubah batu dengan warna emas yang khas ini merupakan salah satu ikon kota tua Jerusalem. Di sinilah Nabi Muhammad pernah melakukan perjalanan mi'raj menuju surga setelah terlebih dulu melakukan perjalanan gaib dari Masjidil Haram Mekah. 

Berlanjut  ziarah ke makam Rabiah El Adawiyah, Lalu pasar tua di kota suci (Al Qahtani, Khan Al Zait, Al Atarin), kemudian mengunjungi Gereja Makam Kudus dan Omar Mosque.  Terakhir hari ke Golgotha atau yang terkenal dengan tempat Yesus disalibkan oleh kaum Yahudi. 

Jelajah Cinta di Jordan


Petra! ini dia tempat yang gak boleh dilewatin saat ke Jordan. Bangunan arsitektur yang terpahat cantik dari bebatuan. Situs arkeologi di Man'an Jordan. Banyak sekali sejarah hingga terjadinya arsitektur menakjubkan ini. Mau tau gimana? lengkapnya ikutin yaa Tour Jejak Rosul  bersama Cheria Halal Holiday. hehe

Nah City tour di Negri Jordan ini juga sangat mengesankan, berawal dari perjalanan menuju Jericho, kota tertua di dunia dengan mengunjungi Makam Nabi Musa. Usai ziarah langsung ke Allenby Bridge untuk menyebrang kembali ke Jordan. Kemudian mengunjungi Kerak dan Muta’a, lalu kunjungan ke Zaid bin Haretha, Jafa’a bin Aby Taleb, dan Abdallah bin Rahawa. Terakhir ke Istana Shobak

Kita juga bakal dimanjakan dengan menikmati Dessert Gurun Pasir di Wadi Rum. Kemudian menjejaki sejarah di Gua Ashabul Kahfi, gua yang menjadi latar belakang kisah tujuh pemuda yang melarikan diri dari kekejian seorang raja bernama Dikyanus. Mereka melarikan diri ke dalam gua bersama seekor anjing peliharaan salah seorang pemuda di antara mereka dan tertidur selama lebih 300 tahun hingga akhirnya dibangunkan kembali. Lalu mengunjungi Makam Abdurrahman bin Awf.  Perjalanan  di Negri Jordan ditutup dengan ziarah ke Makam Bilal bin Rabah. 

Woahh banyak sekali yaa tempat yang bakal dikunjungi banyak juga pengalaman, pengetahuan, hikmah, keseruan yang bakal kita dapetin Ini dia beberapa dokumentasi dari keseruan Tour Jejak Rosul yang bikin kita pingin cepat-cepat ikut Jelajah Cinta di Bumi Para Nabi bersama Cheria Halal Holiday.


Ini dia Beberapa Testimoni yang udah diceriain Cheria Halal Holiday



Jelajah Cinta Bukan Sekedar Traveling

Perjalanan ini bukan sekedar untuk Traveling, hiburan atau Tamasya semata itu nilai plus yang bakal kita dapetin tapi dengan perjalanan ini kita dapat banyak mengambil pelajaran dari sejarah masa lalu, mendapat hikmah dari berbagai kisah dari tempat-tempat yang disinggahi, menambah wawasan kita napak tilas perjuangan dakwah di bumi para nabi juga diharapkan dapat menambah keimanan kita agar senantiasa meningkatkan ibadah, semakin bersyukur, semakin introveksi diri dan membenahi diri menjadi insan yang lebih baik. Lebih dari itu kita mendapat banyak nilai-nilai ibadah di tanah Para Nabi. Selain itu menjadi agen dakwah dimanapun dan kapanpun.

 Nah temen-temen semua pingin juga gak nih Jelajah Cinta di Bumi Para Nabi bersama Cheria Halal Holiday secara Gratis??? Pastiii mauuu dongg

Yukk Ikutan Lomba Artikel Cheria Halal Holiday berikut inponya ....



Komentar

  1. Wahh great review, semua seluruh anggota Karir bisa trip rombongan ke Aqso dan 3 negara bareng. Aamiin... semangat kaka

    BalasHapus
  2. Wahh keren keren. Jadi pengen nabung nih buat umroh. udah terpercaya yaaa...

    BalasHapus

Posting Komentar